Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mudah Redakan Nyeri Dan Kram Haid Dengan Susu Kunyit Hangat

Cara Mudah Redakan Nyeri Dan Kram Haid Dengan Susu Kunyit Hangat - Menstruasi atau PMS adalah siklus bulanan yang pasti akan dialami wanita diusia subur setiap bulannya. Menstruasi adalah proses mengeluarkan darah kotor pada wanita yang biasanya terjadi selama seminggu pada wanita.

Berbicara tentang menstruasi banyak wanita yang mengalami masalah menstruasi yang tidak normal, seperti menstruasi yang tidak lancar, keram atau nyeri saat menstruasi dan berbagai masalah lainnya. Keadaan menstruasi yang nyeri atau keram tentu akan sangat mengganggu sekali, terlebih bagi wanita karier yang harus bekerja setiap harinya. 

Lalu bagaimana cara mengatasi masalah menstruasi yang nyeri atau keram? Ada banyak cara untuk mengatasi masalah keram atau nyeri saat menstruasi. Namun lebih baik anda mengkonsumsi ramuan alami ketimbang obat-obatan. Ramuan alami lebih baik karena tak mengandung bahan kimia dan tanpa efek samping. Salah satu ramuan alami yang efektif untuk mengatasi masalah nyeri menstruasi adalah susu kunyit. Bagaimana cara membuatnya. Berikut Cara Mudah Redakan Nyeri Dan Kram Haid Dengan Susu Kunyit Hangat.
Cara Mudah Redakan Nyeri Dan Kram Haid Dengan Susu Kunyit Hangat
Cara Mudah Redakan Nyeri Dan Kram Haid Dengan Susu Kunyit Hangat

Bahan

  • 1 gelas susu full cream atau susu murni
  • 1 sdt kunyit bubuk atau 2 ruas kunyit segar haluskan
  • 1 sdm madu

Cara membuat ramuan

Hangatkan susu kemudian masukan bubuk kunyit aduk rata dan matikan api. Kemudian masukan  madu dan aduk kembali hingga rata, kemudian anda minum dalam keadaan hangat. Anda bisa minum ramuan susu kunyit tersebut setiap hari, selain dapat mengatasi nyeri menstruasi, juga dapat membuat tubuh anda menjadi segar dan bugar.

Kunyit merupakan rempah-rempah yang kaya akan antibiotik dan memiliki sifat menyembuhkan. Kunyit salah satu rempah-rempah yang kaya akan manfaat. Sudah tak perlu diragukan lagi akanmanfaatnya. Kunyit baik untuk meredakan nyeri menstruasi. Sedangkan susu dapat menenangkan kram sehingga membuat lebih nyaman. Madu juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Kombinasi ketiganya sangat efektif untuk mengatasi masalah nyeri menstruasi.

Demikianlah informasi tentang Cara Mudah Redakan Nyeri Dan Kram Haid Dengan Susu Kunyit Hangat. Semoga informasi diatas bermanfaat. Terimakasih.