5 Kebiasaan Ketika Baru Pacaran
Kebiasaan ketika baru pacaran - Setiap orang pasti pernah merasakan jatuh cinta. Ya, baik itu pria maupun wanita tentu pernah dimabuk cinta. Nah, ketika jatuh cinta itu mulai membuat anda tak sadarkan diri, tentu ada banyak hal yang akan anda lakukan namun anda sendiri sebenarnya tidak punya niat untuk melakukannya.
Remaja yang baru pertama kali merasakan cinta, pasti akan merasakan hal yang berbeda dalam hidupnya. Apalagi jika baru saja memiliki pacar untuk pertama kalinya, pasti akan mengalami hal yang berbeda dan tidak biasa. Hal paling aneh itu akan dilakukannya bahkan menjadi kebiasaannya, meskipun dulu tidak terpikir untuk melakukannya.
Di masa awal hubungan, di saat itulah tinggi-tingginya suasana keromantisan. Bahkan lebih romantis dari biasanya. Apakah anda melakukan itu juga ketika baru mendapatkan kekasih atau pacar? Berikut ini lima kebiasaan ketika baru pacaran:
1. Pamer kemesraan
Pamer kemesraan biasanya datang pada orang yang belum lama menjalin hubungan kekasih. Hal inilah yang seringkali membuat orang lain risih melihatnya. Dimana-mana selalu pamer kemesraan. Hal inilah yang juga dianggap tidak bertoleransi pada kebersamaan, khususnya pada kaum jomblo. Anda tahu kan, coba kalau sudah menjalin hubungan selama lebih dari satu tahun, mungkin tidak akan ada lagi pamer kemesraan.
2. Telepon sampai larut malam
Menelepon sang pacar. Mungkin hal ini merupakan hal biasa, karena perasaan rindu atau kangen yang tidak bisa dipendam. Namun hal ini tidak akan terlihan biasa jika berlebihan. Bayangkan saja telepon semalaman dan bahkan hingga pagi hari. Yang dibicarakan itu apa coba? Biasanya kebiasaan ini akan mulai redup disaat usia hubungan menginjak 2-3 bulan.
3. Lupa sama teman
Keboasaan inilah yang bisa membuat orang lain yang ada disekitarnya menjadi kecewa dengan anda. Mungkin anda dan teman-teman anda sedang bersama-sama, namun kemudian pacar anda datang, dan anda pun memilih bersama sang pacar lalu meninggalkan teman. Hal ini pun selalu dilakukan berulang-ulang. Coba bayangkan, teman mana yang tidak kecewa jika dilupakan begitu saja hanya karena pacar. Mana jiwa kebersamaannya? Hehe.
4. Mendadak sabar
Selalu menjaga kesabaran diawal hubungan. Ya, inilah yang sering dilakukan oleh sebagian besar muda mudi. Tanpa disadari, anda akan selalu menjaga kesabaran anda meskipun dirinya melakukan kesalahan. Anda mungkin akan pura-pura sabar demi kenyamanan sang pacar. Padahal yang sebenarnya dihati anda sudah panas. Inilah yang mungkin anda lakukan demi pacar anda. Namun sebagian besar hal ini akan bertahan hanya 1 bulan.
5. Mengumbar janji
Ini salah satu kebiasaan yang pasti sebagian besar muda mudi pernah melakukannya. Ketika baru pacaran, pasti akan selalu mengumbar janji pada sanga pacar. Misalnya, "Aku janji akan selalu setia sama kamu dan aku janji tidak akan membuat kamu kecewa dan nangis. Aku janji. blablablabla...". Yang ngrasa pernah melakukan hal ini, nagaku deh... Tahukah anda jika ternyata sebagian besar faktanya tidak semua orang bisa menepati janjinya tersebut. Hanya sekedar ucapan untuk menyenangkan hati sang pacar.
Demikianlah 5 kebiasaan ketika baru pacaran. Pasti anda pernah merasakan dan mengalami hal tersebut, namun bagi mereka yang melihat, hal itu membuat risih. Semoga informasi diatas bermanfaat. Terimakasih.