Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Trik merawat diri agar dilirik wanita

Trik merawat diri agar dilirik wanita - Merawat diri bukan hanya bagi wanita saja. Memang yang lebih dominan dan memperhatikan perawatan diri adalah para wanita, namun bukan berarti pria juga tidak perlu melakukannya. Pria jua perlu merawat diri disaat-saat tertentu.

Merupakan kewajiban bagi pria untuk merawat diri untuk menarik perhatian wanita. Ya, mungkin anda merasa kalau anda tidak pernah dilirik oleh wanita. Bahkan wanita satu kampung pun tidak ada yang melirik anda. Anda jangan langsung mengeluh atau marah-marah. Coba lihat pada diri anda, apakah anda sudah melakukan perawatan diri? Jika belum, mulai dari sekarang, lakukanlah perawatan diri agar dilirik oleh wanita, khususnya pada wanita yang anda sukai.

Lalu bagaimana caranya merawat diri bagi pria agar bisa dilirik wanita? Nah, ada beberapa trik yang bisa anda coba. Trik ini ampuh untuk menarik perhatian wanita. Berikut ini lima trik merawat diri bagi pria agar dilirik oleh wanita:

5 Trik Merawat Diri agar Dilirik Wanita
Trik Merawat Diri agar Dilirik Wanita

1. Pakai deodoran

Anda pasti menyadari kalau pria lebih mudah berkeringat dan bahkan juga memunculkan bau badan yang tidak enak. Oleh sebab itu anda jangan pernah lupa memakai deodoran. Deodoran ini sangat penting bagi anda agar tidak memalukan diri sendiri saat anda mengangkat tangan ke atas. Bayangkan kalau wanita melihat ketiak anda selalu basah?

2. Bercukur

Rapikan wajah anda. Yaitu dengan mencukur rambut-rambut halus yang ada di wajah anda. Gunakan pisau cukur yang bagus, lalu gunakan lotion atau krim khusus untuk mengaplikasikan ke rambut-rambut halus wajah anda. Ingat, saat mencukur anda harus mengecek kondisi pisau. Ganti pisau seminggu sekali untuk menjaga kebersihan.

3. Bersihkan rambut di lubang hidung

Biasanya rambut yang berada didalam lubang hidung ini sering disepelekan oleh kebanyakan pria. Padahal ini bisa membuat wanita ilfeel saat melihatnya. Sebab itu anda harus selalu rutin membersihkan rambut yang ada di lubang hidung anda saat mulai memanjang. Lakukan trim pada rambut lubang hidung secara rutin agar terlihat tampil sempurna.

4. Menggunting kuku

Ingatlah hal ini, jangan sampai anda melupakan pengguntingan kuku. Jika kuku sudah mulai memanjang, pastikan anda sudah siap untuk menggunting dan merapikannya. Ini merupakan bagian penting dalam merawat diri anda. Tidak perlu melakukan manikur dan pedikur layaknya wanita. Yang penting kukunya dipotong pendek dan rapi.

5. Mencukur rambut ketiak

Hal inilah yang menyebabkan bau badan semakin menyengat. Bila anda memiliki rambut yang tumbuh berlebih pada tubuh anda, terutama pada ketiak, pastikan untuk selalu mencukurnya secara rutin. Dengan mencukur rutin ini akan menjauhkan anda dari bau badan yang tak sedap. Sehingga anda tidak perlu khawatir bau badan yang terlalu menyengat.

Demikianlah informasi tentang 5 Trik Merawat Diri agar Dilirik Wanita. Lakukan trik diatas agar anda selalu dilirik wanita. Semoga informasi diatas bermanfaat. Terimakasih.