Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

10 Alaman Untuk Menyambut 10 Hari Terakhir Dibulan Ramadhan

10 Alaman Untuk Menyambut 10 Hari Terakhir Dibulan Ramadhan - Tidak terasa kita sudah masuk pada 10 hari terakhir dibulan Ramadhan ini. 10 hari terakhir di bulan ramadhan ini merupakan moment yang paing tepat untuk memperbanyak amalan ibadah. Hal ini dikarenakan pada salah satu di 10 malam terakhir dibulan ramadhan ini terdapat satu malam yang sepadan dengan 1000 bulan yaitu malam Laitul Qodar.

Ya memang malam 10 hari terakhir ini merapakan malam yang paling diberkahi oleh Allah SWT. Banyak kebaikan yang ada di dalamnya. Karena banyaknya keberkahan dan kebaikan, maka Rasulullah SAW mengajak semua umat muslim untuk berlomba-lomba dalam beribadah dan melalukan berbagai kebaikan.

Dalam satu malam di antara 10 malam terakhir ada 1 malam yaitu malam Lailatul Qodar, dimana orang yang bisa mendapatkan keberkahan malam tersebut sama halnya mereka beribadah selama 1000 bulan tanpa henti. Allah membukakan pintu ampunan bagi semua hambanya yang memohon ampunan secara tulus. Allah juga akan mengabulkan doa-doa hambahnya yang tulus pada Nya.

Nah untuk menyambut 10 hari atau 10 malam terakhir bulan Ramadhan, disarankan bagi kita semua untuk memperbanyak melakukan perbuatan baik dan amalan saleh. Adapun alaman yang paling disarankan untuk menyambut 10 hari terakhir dibulan ramadhan adalah sebagai berikut.

10 Alaman Untuk Menyambut 10 Hari Terakhir Dibulan Ramadhan
10 Alaman Untuk Menyambut 10 Hari Terakhir Dibulan Ramadhan

1. Membanyak membaca Al-Qur'an

Membaca Al-Qur'an memang sangat disarankan di bulan Ramadhan, namun membaca Al-Qur'an semakin disarankan ketika masuk 10 hari terakhir di bulan Ramadhan, tidak hanya membaca saja, namun juga disarankan untuk mempelajari makna dan maksut kandungan di dalam Al-Qur'an.

2. Sholat tahajud

Di 10 malam terakhir di bulan Ramadhan ini, baiknya anda jangan sampai meninggalkan sholat tahajud. Anda bisa mengerjakan sholat tahajud ketika selesai atau sebelum makan sahur. Sholat tahajut ini memiliki banyak sekali keberkahan terlebih dikerjakan pada malam 10 hari terakhir di bulan ramadhan.

3. Mengerjakan sholat sunah lainnya

Tidak hanya sholat tahajut saja, namun kita juga disangat disarankan untuk mengerjakan sholat sunah lainnya di 10 hari terakhir seperti sholat duha, sholat rowatib, sholat terawih, sholat witir dan lain sebagainya.

4. Perbanyak berdoa dan memohon ampunan

Di 10 hari terakhir doa kita akan sangat mustajab, jadi perbanyaklah berdoa dan memohonlah ampunan kepada Allah SWT. Namun dalam memohon ampunan kita juga harus bersungguh-sungguh.

5. Berdekah

10 hari terakhir dibulan ramadhan juga sangat baik sekali untuk bersedah. Perbanyaklah bersedekah di 10 hari terakhir seperti kepada keluarga, anak yatim, tetangga dan lain sebagainya.

6. Perbanyakan bertasbih

Gunakan sebaik mungkin waktu anda di 10 hari terakhir ini untuk bertasbis atau berzikir. Dengan bertasbih atau berzikir akan semakin mendekatkan diri kita kepada ALLAH SWT.

7. Memberi makan orang yang berpuasa

Memberi makan orang yang berpuasa untuk berbuka puasa sangat mulia sekali di sisi ALLAH SWT. Jadi anda bisa melakukannya di 10 hari terakhir di bulan Ramadhan.

8. Minta maaf dan memaaafkan

10 hari terakhir dibulan ramadhan merupakan hari yang paling mulia diantara hari-hari lainnya. Jadi perbanyaklah berbuat baik di 10 hari terakhir ini seperti minta maaf dan saling memaafkan.

9. Makan sahur di akhir waktu

Makan sahur diakhir waktu merupakan sunnah Rasulullah SAW. Menjalankan sunah rasul merupakan pahala yang sangat besar bagi kita semua.

10. Segerakan berbuka

Menyegerakan waktu berbuka juga merupakan sunah rasul. Jadi anda juga sangat disarankan untuk menyegerakan berbuka puasa agar mendapatkan banyak keberkahan.

Demikianlah informasi tentang 10 Alaman Untuk Menyambut 10 Hari Terakhir Dibulan Ramadhan. Lakukanlah 10 amalan tersebut di hari terakhir dibulan ramadhan. Semoga anda mendapatkan keberkahan malam Lailatul Qodar dan keberkahan bulan ramadhan. Semoga informasi diatas bermanfaat. Terimakasih.