Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

7 Jus Peluntur Lemak Yang Wajib Anda Coba

Jus merupakan minuman yang menyehatkan tubuh kita. Minum jus merupakan cara alternatif mengkonsumsi buah-buahan dan sayuran tanpa mengurangi atau menghilangkan kandungan vitamin didalamnya. Jus buah memiliki banyak vitamin yang sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh diantaranya untuk memperlancar pencernaan.

Bagi anda yang memiliki masalah dalam berat badan atau memiliki lemak yang berlebih, tentu hal itu tidak baik untuk kesehatan. Sebab lemak dapat menyumbat peledaran darah yang akhirnya dapat menyebabkan penyakit jantung hingga struke. Bahkan lemak berlebih dapat memicu tumbuhnya sel kanker ganas yang mengancam nyawa penderita.

Meskipun anda memiliki banyak timbunan lemak, namun anda tak perlu risau. Anda bisa melunturkan lemak dalam tubuh anda dengan meminum jus buah. Ada beberapa jenis jus buah yang baik untuk menghancurkan lemak dalam tubuh. Berikut 7 jus peluntur lemak yang wajib anda coba.

1. Jus lemon dan madu

7 Jus Peluntur Lemak Yang Wajib Anda Coba

Jus lemon dengan di campur madu sangat baik di konsumsi bagi anda yang memiliki timbunan lemak berlebih. Dengan meminum jus lemon dan madu setiap pagi hari, anda akan mendapatkan perut yang datar. Disarankan anda menggunakan air hangat, hal ini dikarenakan air hangat lebih mudah untuk diserap oleh tubuh.

2. Jus buah peach

7 Jus Peluntur Lemak Yang Wajib Anda Coba

Mungkin banyak yang tidak tahu jika buah peach dapat menurunkan berat badan dengan cepat. Buah peach sangat rendah kalori dan tidak mengandung lemak didalamnya. Mengkonsumsi jus buah peach setiap hari selama sebulan mampu menurunkan berat badan anda secara efektif.

3. Jus mentimun

7 Jus Peluntur Lemak Yang Wajib Anda Coba

Buah mentimun merupakan buah yang memiliki kandungan air hingga 90%. Hal tersebutlah yang membuat anda merasa cepat kenyang ketika mengkonsumsi mentimun. Mentimun juga berkhasiat membakar sel lemak dalam tubuh dan menggantikan cairan tubuh yang hilang. Selain itu dengan mengkonsumsi jus mentimun setiap hari dapat menghilangkan racun yang menumpuk dalam tubuh.

4. Jus wortel

7 Jus Peluntur Lemak Yang Wajib Anda Coba

Jus wortel selain dapat menyehatkan mata ternyata juga dapat melunturkan lemak dengan cepat. Minumlah jus wortel setiap hari untuk membakar lemak dan menurunkan berat badan anda.

5. Jus lemon dan jahe

7 Jus Peluntur Lemak Yang Wajib Anda Coba

Selain dicampur dengan madu, Jus lemon juga menjadi minuman yang menyehatkan ketika dicampur dengan jahe. Selain menyehatkan, jus lemon dengan dicampur jahe juga dapat melunturkan lemak. Jika jus lemon campur madu baik di komsumsi pada pagi hari, maka jus lemon campur jahe baik di konsumsi pada malam hari.

6. Jus kubis

7 Jus Peluntur Lemak Yang Wajib Anda Coba

Kubis merupakan sayuran yang dikenal dapat menurunkan berat badan dengan cepat. Kubis kaya akan asam tartarat yang mencegah konversi gula menjadi lemak dalam tubuh. Selain itu jus kubis juga mengandung vitamin A dan C yang sangat baik untuk kesehatan jantung. Konsumsilah jus kubis setiap hari untuk membantu membakar lemak dalam tubuh anda.

7. Jus peterseli

7 Jus Peluntur Lemak Yang Wajib Anda Coba

Peterseli merupakan sayuran yang mengandung banyak zat antioksidan yang mampu menghilangkan racun dalam tubuh. Jus peterseli juga sangat baik untuk membakar lemak dalam tubuh. Kandungan vitamin A dan C dalam sayuran peterseli juga dapat membuat jantung menjadi lebih sehat.

Demikianlah 7 jus lemak yang wajib anda coba. Jika anda memiliki masalah berat badan dan timbunan lemak berlebih, ketujuh jus tersebut bagus untuk anda coba dan anda konsumsi setiap hari. Semoga informasi diatas bermanfaat. Terimakasih.